Rapat koordinasi terkait Persiapan Karya Agung Labuh Gentuh Pura Pasar Agung
Rapat koordinasi terkait Persiapan Karya Agung Labuh Gentuh Pura Pasar Agung
0 0 Berita UmumPenjabat Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika memimpin rapat koordinasi terkait Persiapan Karya Agung Labuh Gentuh Pura Pasar Agung (Melasti, Mapekelem di Segara Watu Klotok) dan persiapan karya Pura Agung Kentel Gumi melalui sambungan teleconference dari Jakarta, Jumat (18/10).
Hal yang dibahas diantaranya maksud dan tujuan pelaksanaan sesuai sastra agama, bentuk dan teknis pelaksanaan dan pembiayaan upacara tersebut.
Pesucian/melasti sesuhunan Ida Betare Lingsir Pasar Agung dan Ida Betara Pura Kentel Gumi akan dilaksanakan bersamaan di Segara Watu Klotok, pada tanggal tanggal 7 Nopember 2024 mendatang. Sementara puncak karya agung Pura Kentel Gumi dilaksanakan tanggal 16 Nopember 2024.
Rapat koordinasi dihadiri oleh prawartaka karya Pura Pasar Agung, Prawartaka karya Pura Agung Kentel Gumi, jajaran Pemkab Klungkung dan pewakilan dari Forkompinda.